Try Out Perdana

akhirnya try out perdana telah selesai. tiga hari sudah aku menjalani ujian berat untuk mengetahui kesiapanku untuk menghadapi UN selama ini. diluar dugaan, banyak sekali soal-soal yang sulit (kata Ihsan ngga mungkin UN kaya gini). apalagi bagian eksak seperti matematika, fisika, dan kimia. di try out perdana ini aku memang sengaja tidak belajar sama sekali (bukan karena udah jago). karena di try out ini aku benar-benar ingin menguji kesiapanku menghadapi UN di bulan Maret nanti.

Bahasa Indonesia, mungkin semua juga akan memandang mudah pelajaran ini. padahal pelajaran ini termasuk pelajaran yang paling jarang, bahkan hampir tidak pernah mendapat nilai 10,00 (sepuluh koma nol nol). bukan karena soal-soalnya yang sulit. tapi karena jawaban-jawabannya yang banyak serupa (hampir-hampir mirip). alhasil semua pun hanya bisa mendapat nilai enam dan tujuh. dan nilai try out pertama Bahasa Indonesia ini aku hanya mendapat 6,40.

Bahasa Inggris, pelajaran ini sepertinya tidak termasuk susah, namun tidak juga termasuk mudah. bagian yang dikhawatirkan mungkin pada bagian listening (apalagi yang kupingnya swasta. hahaha). karena bagian ini tidak akan bisa diulang dan harus disimak baik-baik. dan ternyata hasilnya tidak cukup buruk, yaitu 7,00.

Matematika, memang sudah pasti menjadi momok bagi semuanya untuk pelajaran yang satu ini. terlebih lagi di try out ini soal yang dikeluarkan benar-benar di luar kemampuan siswa-siswi 12 (kecuali Ihsan). sepertinya soal-soal ini setingkat SIMAK atau SNMPTN dan sebagainya. alhasil, dengan kemampuan yang tersisa aku hanya bisa mengerjakan 17 soal. namun hasilnya cukup bagus (ditambah hasil nembak), yaitu 5,25.

Fisika, pelajaran yang satu ini memang salah satu pelajaran yang banyak menguras (menyukseskan program 3M) pikiran dan tenaga. bayangkan saja minimal ada 34 bahan materi dengan masing-masing minimal memiliki 3 rumus. belum lagi bila soal yang dikeluarkan adalah soal kembangan (pake baking powder). sangat hebat bila ada yang berhasil menembus angka 9,00. karena soal-soalnya cukup menyulitkan. aku saja hanya bisa mencapai 5,25.

Kimia, bukan Kimia namanya kalau tidak bisa membuat pelajar keracunan. bukan keracunan bahan kimia, tapi keracunan rumus yang sebagia besar tidak dimengerti (yang ngga kuat mungkin bisa muntah-muntah). bukannya rumus yang nempel di kepala, ujung-ujungnya malah koyo yang menghiasi jidat kanan dan kiri. tapi hasil kali ini cukup bagus, nilai Kimiaku kali ini 6,00.

Biologi, satu-satunya pelajaran yang mengharuskan anak-anak dengan kemampuan berhitung untuk menghapalkan kalimat. bahan materi yang dikeluarkan pun tidak sedikit. catatan yang harus dibuat cukup untuk menghabiskan satu batang pohon (padahal seharusnya pelajaran ini mengajarkan penyelamatan lingkungan). ditambah dengan nilai-nilai selama ini yang tidak menjaminkan untuk mendapat nilai bagus. tapi untuk pemulaan nilaiku cukup baik, yaitu 5,56.

inilah bukti bahwa aku masih jauh dari kata siap untuk UN Maret nanti. aku harus banyak belajar dan berlatih untuk mengejar targetku. masih ada waktu. harus bisa ! :D :D

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

0 komentar:

Posting Komentar